Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara Menambahkan Rekening Neobank ke PayPal

Bank Neo Commerce (BNC) atau yang lebih dikenal dengan sebutan NeoBank merupakan salah satu bank digital yang memiliki paling banyak nasabah hingga saat ini. Semakin banyak orang yang menggunakan Bank Digital ini maka semakin banyak pula pertanyaan yang muncul dan salah satunya yaitu bagaimanakah cara menambahkan nomor rekening Neobank ke akun PayPal ? 

Pasalnya Ketika kita hendak menambahkan nomor rekening Neobank ke akun PayPal akan tetapi nama Bank tersebut tidak tersedia dan itu membuat banyak orang kebingungan khususnya bagi para pencari dollar PayPal yang ingin mencairkan saldonya ke rekening Neobank.

Neobank sendiri dulunya merupakan bank konvensional dengan nama PT. Bank Yudha Bhakti dan kemudian berubah menjadi Bank digital dengan nama PT. Bank Neo Commerce TBK. Nah Sampai sini saya yakin kita sudah bisa mendapat sedikit pencerahan bagaimana cara mengatasi permasalahan tersebut.

Cara Menambahkan Nomor Rekening Neobank ke PayPal


1. Masuk ke akun PayPal > Wallet

2. Klik "Hubungkan Bank"

Cara Menambahkan Rekening Neobank ke PayPal

3. Pada bagian kolom Nama Bank kalian langsung ketik "Bank Yudha Bhakti" dan kemudian pilih PT. BANK YUDHA BHAKTI". Setelah itu Kode bank akan terisi secara otomatis. Selanjutnya Masukan Nomor Rekening Neobank kalian entah itu Neo atau Neo Wow.

Cara Menambahkan Rekening Neobank ke PayPal

4. Jika sudah langsung saja klik tombol "Hubungkan Bank Anda".

5. Jika berhasil maka akan tampil seperti dibawah ini

Cara Menambahkan Rekening Neobank ke PayPal

6. Sekarang semua prosesnya sudah selesai dan kalian sudah dapat melakukan transfer saldo PayPal ke Bank lokal Neobank.

Posting Komentar untuk "Cara Menambahkan Rekening Neobank ke PayPal"